PMII Way Kanan Resmi Dilantik, Renaldi Okta Pratama Pimpin Kepengurusan 2023-2024

Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Tag Terpopuler

PMII Way Kanan Resmi Dilantik, Renaldi Okta Pratama Pimpin Kepengurusan 2023-2024

Kamis, 14 September 2023 | September 14, 2023 WIB | 0 Views Last Updated 2023-09-14T14:40:00Z
Pengurus Cabang (PC) Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Kabupaten Way Kanan masa khidmat 2023-2024 resmi dilantik pada Kamis (14/09/23) di Ponpes Sunan Muria Darul Falah, Way Kanan.
Pengurus Cabang (PC) Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Kabupaten Way Kanan masa khidmat 2023-2024 resmi dilantik pada Kamis (14/09/23) di Ponpes Sunan Muria Darul Falah, Way Kanan.


Way Kanan, Lampung - Pengurus Cabang (PC) Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Kabupaten Way Kanan masa khidmat 2023-2024 resmi dilantik pada Kamis (14/09/23) di Ponpes Sunan Muria Darul Falah, Way Kanan.

Pelantikan ini dihadiri oleh Pengurus Besar (PB) PMII, Abdurrahman Wahid, Ketua Pengurus Kordinator Cabang (PKC) PMII Lampung, Ahmad Hadi Baladi Ummah, Ketua Majelis Pembina Cabang (Mabincab), serta seluruh anggota dan kader PMII Kabupaten Way Kanan.

Dalam sambutannya, Renaldi Okta Pratama, Ketua Umum PMII Cabang Way Kanan, menyampaikan bahwa ia akan mempersatukan semua kader yang ada di Way Kanan demi mengoptimalkan peran anggota kader untuk kesuksesan dalam pengawalan pembangunan daerah.

"Saya ingin mempersatukan semua kader yang ada di Way Kanan demi mengoptimalkan peran anggota kader untuk kesuksesan dalam pengawalan pembangunan daerah," kata Renaldi.

Turut hadir Ketua Umum PC PMII Tulang Bawang, Jeri Buana, dalam kesempatan itu Jeri mengatakan bahwa dirinya bersama ketua ketua PMII se Lampung siap memajukan PMII dengan selalu didasarkan kepada nilai-nilai yang ada di NDP.

"Langkah organisasi untuk ke depannya akan selalu didasarkan kepada nilai-nilai yang ada di NDP," kata Jeri Buana.

Jeri Buana juga mengucapkan selamat dan sukses atas dilantiknya PC PMII Way Kanan masa khidmat 2023-2024. Ia berharap, PC PMII Way Kanan tetap solid dan komitmen pada nilai-nilai perjuangan yang ada di tubuh PMII.

"Saya selaku ketua umum Cabang PMII Tulang Bawang mengucapkan selamat dan sukses atas dilantiknya PC PMII Way Kanan, semoga PC PMII Way Kanan selalu eksis dalam menjaga dan merawat intensitas ruang-ruang kaderisasi di Way Kanan," kata Jeri Buana.
×
Berita Terbaru Update