Songsong Bulan Ramadhan Pemerintah Tiyuh Tirta Kencana Gelar Jumat Bersih

Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Tag Terpopuler

Songsong Bulan Ramadhan Pemerintah Tiyuh Tirta Kencana Gelar Jumat Bersih

Jumat, 08 Maret 2024 | Maret 08, 2024 WIB | 0 Views Last Updated 2024-03-08T13:04:48Z
Tulang Bawang Barat ( Dutamasyarakat.id) - Kebersihan merupakan sebagian dari Iman bukan hanya sekedar slogan semata,  melainkan perlu diimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari, baik dirumah, diinstansi, dimana pun dan kapanpun. Upaya untuk menjaga kebersihan menjadi perhatian warga masyarakat Tiyuh Tirta Kencana, kecamatan Tulang Bawang Tengah kabupaten Tulangbawang Barat.

Menyikapi hal ini pada hari Jum'at, (10/03/2024) telah dilaksanakan kegiatan Jum'at Bersih (JUMSIH) yang diikuti oleh seluruh perangkat Tiyuh dan masyarakat.

Menurut kaur perencanaan Tiyuh Tirta kencana Budi Sukisno, kegiatan tersebut telah menjadi rutinitas bagi masyarakat, dengan dipelopori Kepalo Tiyuh  dan Perangkat tiyuh Tirta kencana. " Berkat kerjasama dan kekompakan seluruh perangkat  Tiyuh dan elemen masyarakat dalam kegiatan Jumat bersih bertujuan agar Tiyuh terlihat bersih, tertib dan indah dan  terlihat suasana tiyuh juga lebih nyaman," ungkapnya.

Pihaknya  menuturkan bahwa masyarakat bersama perangkat Tiyuh sangat antusias dalam kegiatan ini, sehingga terciptanya lingkungan yang bersih.  Antusias perangkat Tiyuh ini seiring menyongsong bulan suci ramadhan, agar kebersihan lingkungan terjaga.

Diketahui sejak kepemimpinan  Amrin Widayat Tiyuh Tirta Kencana terlihat lebih maju diberbagai sektor. Baik sektor Pendidikan, kesehatan, perekonomian, sosial. Masyarakat berharap kemajuan Tiyuh  diberbagai sektor, agar kesejahteraan warga bisa terwujud. Keamanan dan kenyamanan warga masyarakat juga nampak di masyarakat, situasi aman dan kondusif.( Zaenal MZ).

×
Berita Terbaru Update